Logo Bloomberg Technoz

Israel Gempur Kedubes Iran, Harga Emas Langsung Tembus Rekor Baru

Hidayat Setiaji
03 April 2024 06:20

Emas batangan. (Dok Bloomberg)
Emas batangan. (Dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia naik pada perdagangan kemarin. Rekor baru pun tercipta.

Pada Selasa (2/4/2024), harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.284,22/troy ons. Melesat 1,5% dibandingkan hari sebelumnya dan menjadi rekor tertinggi sepanjang masa.

Dalam sepekan terakhir, harga emas melonjak 4,79% secara point-to-point. Selama sebulan ke belakang, harga bertambah 7,95%.

Harga Emas di Pasar Spot (Sumber: Bloomberg)

Kali ini, peningkatan tensi geopolitik di Timur Tengah menjadi pendorong kenaikan harga emas. Israel menyerang kedutaan Iran di Damaskus (Suriah) yang membuat situasi makin panas.

Serangan tersebut menewaskan 2 orang jenderal dan 5 penasihat militer Iran. Teheran pun bersumpah akan membalas dendam.