Logo Bloomberg Technoz

Mulai Besok, LRT Jabodebek Tambah 44 Perjalanan Saat Hari Kerja

Wike Dita Herlinda
29 February 2024 11:40

Kereta Lintas Rel Terpadu (LRT) berada di Depo LRT Jabodebek, Jatimulya,Kamis (6/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Kereta Lintas Rel Terpadu (LRT) berada di Depo LRT Jabodebek, Jatimulya,Kamis (6/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Per 1 Maret 2024, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menambah 44 perjalanan LRT Jabodebek, khusus hari kerja atau weekday, seiring dengan jumlah pengguna yang diklaim terus meningkat.

Dengan demikian, total perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja akan mencapai 308 kali atau naik 16% dari sebelumnya.

Manager Public Relations LRT Jabodebek Mahendro Trang Bawono mengatakan penambahan tersebut ditujukan untuk meningkatkan layanan terhadap para pengguna LRT Jabodebek. Manager Public Relations LRT Jabodebek.

"KAI melihat sejak Desember tahun lalu, ada pertumbuhan jumlah pengguna LRT Jabodebek, terutama pada saat hari kerja," kata Mahendro melalui siaran pers, Kamis (29/2/2024).

Per Desember 2023, jumlah pengguna LRT mencapai 1.029.686 pengguna, sedangkan Januari dan Februari 2024 naik masing-masing menjadi 1.200.399 pengguna dan 1.202.087 pengguna.