Logo Bloomberg Technoz

Ngebut, Saham BBNI Cetak Rekor di Penutupan Bursa

Mis Fransiska Dewi
12 February 2024 16:56

Ilustrasi Bank BNI (Dok BNI)
Ilustrasi Bank BNI (Dok BNI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) resmi memecahkan rekor harga saham tertinggi (all time high/ATH) pada hari ini Senin (12/2/2024). 

Saham BBNI ditutup pada level Rp5.950, dan setelah sempat menyentuh ATH di Rp6.000. Dengan demikian, BBNI mencetak 2 rekor, yakni pada sesi penutupan serta ATH di intraday.

Berdasarkan data BEI, saham BBNI ditutup menguat 3,48% dibandingkan harga penutupan sebelumnya, Rabu (7/2/2024).

Saham BBNI diperdagangkan dengan volume 73,3 juta saham dan total transaksi Rp432,42,19 miliar. Sejak awal tahun, saham BBNI telah meningkat 10,7% dan menjadi salah satu saham LQ45 dengan kenaikan tertinggi.

Seiring dengan kenaikan harga, arus modal asing cukup deras masuk ke BBNI. Dalam sepekan terakhir net foreign buy pada saham BBNI mencapai Rp465,3 miliar.
 
Analis Ciptadana Sekuritas Erni Marsella Siahaan, dalam risetnya mengatakan target BNI untuk mencapai rasio LaR 10% di 2024 dan mencapai single digit di 2025 sejalan dengan target bank untuk mencapai cost of credit di bawah 1% untuk jangka panjang.