Logo Bloomberg Technoz

Empat Saham Bank Besar RI Diborong Investor Asing, UNTR Dilego

Muhammad Julian Fadli
05 January 2024 07:40

Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pada perdagangan kemarin, Kamis 4 Januari 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) nyaman bergerak di zona hijau dengan kenaikan 80,67 poin atau menguat 1,11% ke level 7.359,76.

Senada dengan tren positif yang terjadi, investor asing gencar melangsungkan aksi beli bersih (net buy) mencapai Rp1,3 triliun pada perdagangan saham seluruh pasar. Sama halnya, pada pasar reguler investor asing juga mencatat net buy sejumlah Rp1,3 triliun.

Penutupan Saham BMRI pada Kamis (4/1/2024) (Bloomberg)

Adapun investor asing tercatat net buy saham terbanyak pada PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) mencapai Rp403,39 miliar. Bersamaan dengan aksi beli yang masif, saham BMRI ikut menguat mencapai 4,1% ke harga Rp6.350/saham. Serta berhasil menyentuh level All Time High-nya Rp6.400/saham.

Berikut 10 saham dengan angka net buy tertinggi oleh investor asing selama perdagangan Kamis (4/1/2024):

  1. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp403,39 miliar
  2. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp359,55 miliar
  3. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp182,46 miliar
  4. PT MD Pictures Tbk (FILM) Rp85,87 miliar
  5. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) Rp82,39 miliar
  6. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp78,92 miliar
  7. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp44,32 miliar
  8. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) Rp34,58 miliar
  9. PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL) Rp33,98 miliar
  10. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) Rp30,1 miliar

Sementara investor asing tercatat net sell terbanyak pada saham PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG) sejumlah Rp27,92 miliar. Tak searah dengan tekanan jual, saham DSNG justru tetap menguat 2,83% ke posisi Rp545/saham.

Penutupan Saham DSNG pada Kamis (4/1/2024) (Bloomberg)