Logo Bloomberg Technoz

PKS Resmi Usung Anies Baswedan Capres

23 February 2023 17:45

Bakal Calon Presiden dari PKS, Anies Baswedan (Tangkapan Layar Youtube PKSTV)
Bakal Calon Presiden dari PKS, Anies Baswedan (Tangkapan Layar Youtube PKSTV)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) pada Pemilu 2024. 

"Pembahasan Majelis Syura ke-8 PKS hari ini mengerucut pada Anies Rasyid Baswedan," kata Presiden PKS Ahmad Syaikhu di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS di Jakarta, Kamis (23/2/2023).

PKS telah memiliki tiga kriteria untuk memilih nama calon presiden pada Musyawarah Majelis Syuro ke-7, Agustus 2022. Tiga syarat tersebut antara lain seorang tokoh nasionalis dan religius, figur simbol perubahan dan seseorang yang memiliki peluang menang besar.

Syaikhu mengatakan, sebagai cucu pahlawan nasional Abdurrahman Baswedan, Anies memiliki garis biru seorang nasionalis dan religius. Anies kata dia mampu menyatukan nasionalisme dan religiusitas.

PKS melihat sosok Anies sebagai simbol perubahan terhadap kondisi dan kepemimpinan saat ini. Anies dianggap akan tetap melanjutkan segala hal baik yang sudah ada saat ini. Kemudian mampu melakukan perubahan pada hal lain untuk menciptakan kondisi yang lebih ideal.