Logo Bloomberg Technoz

Emiten Kongsi Boy Thohir-Sandiaga Uno MDKA Tebus Obligasi Rp1,4 T

Mis Fransiska Dewi
13 September 2023 09:30

Ilustrasi area proyek pertambangan (dok PT Merdeka Copper Gold Tbk)
Ilustrasi area proyek pertambangan (dok PT Merdeka Copper Gold Tbk)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten tambang PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA), yang merupakan kongsi Garibaldi Thohir (Boy Thohir) dan Sandiaga Uno melalui PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG), telah melunasi obligasi. Emisi ini jatuh tempo pada 8 September 2023.

Sekretaris Perusahaan MDKA Adi Adriansyah Sjoekri mengatakan, nilai yang dilunasi sejumlah Rp1,47 triliun yang merupakan pokok obligasi. Perusahaan juga melunasi bunga keempat senilai Rp21,83 miliar.

"Sumber pendanaan yang digunakan berasal dari dana yang diperoleh dari penerbitan Obligasi Berkelanjutan IV MDKA Tahap III/2023," ujar Adi dalam keterbukaan informasi, dikutip Rabu (13/9/2023).

Tujuan dari penerbitan emisi baru itu sendiri adalah memang untuk pembiayaan kembali atau refinancing utang obligasi yang jatuh tempo.

Dengan dilakukannya pelunasan atas pokok dan pembayaran bunga keempat obligasi tersebut, maka seluruh kewajiban perseroan atas obligasi telah berakhir.