Logo Bloomberg Technoz

Joe Biden: Invasi Putin ke Ukraina adalah Ujian Abad Ini

News
08 February 2023 12:56

Presiden AS Joe Biden (Stefani Reynolds/Bloomberg)
Presiden AS Joe Biden (Stefani Reynolds/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengatakan invasi Presiden Rusia Vladimir Putin ke Ukraina adalah ujian bagi AS, sekutu NATO-nya, dan dunia. Ia pun berjanji akan terus mendukung Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy.

"Invasi Rusia telah menjadi ujian selama berabad-abad. Ini merupakan ujian bagi Amerika dan ujian bagi dunia," kata Biden pada Selasa malam (07/02/2023) dalam pidato kenegaraannya di hadapan Kongres, dikutip dari Bloomberg News.

Menurutnya, pertahanan negara penting untuk menjaga perdamaian dan mencegah serangan dari calon agresor yang akan mengancam keamanan dan kemakmuran bangsa AS.

Biden mengatakan AS telah memberikan dukungannya untuk Ukraina hampir setahun setelah invasi Rusia dimulai. Dukungan ini bahkan diberikan saat anggota parlemen dari Partai Republik menyerukan untuk mengurangi bantuan.

Biden sempat menyinggung bahwa pemerintahannya tengah mempertimbangkan rencana penerapan tarif baru pada aluminium Rusia. Rencana itu dilakukan untuk semakin mempersempit ekonomi eksportir aluminium terbesar kedua di dunia tersebut.