Logo Bloomberg Technoz

Penjualan Nintendo Capai Rp48,7 T Setelah Rilis Game Zelda

News
03 August 2023 16:00

Nintendo Switch. (Sumber: Kiyoshi Ota/Bloomberg)
Nintendo Switch. (Sumber: Kiyoshi Ota/Bloomberg)

Takashi Mochizuki dan Yuki Furukawa - Bloomberg News

Bloomberg, Nintendo Co. mencapai keuntungan tertinggi di kuartal pertama setelah peluncuran game Legend of Zelda terbaru yang sukses menopang penjualan konsol Switch-nya yang lesu.

Perusahaan yang berbasis di Kyoto ini melaporkan laba operasi sebesar 185,44 miliar yen atau setara Rp19,6 triliun yang melampaui perkiraan analis, dan yang tertinggi dalam triwulan April-Juni sebelumnya sebesar 144,7 miliar yang ditetapkan pada 2020. Penjualan tercatat sebesar 461,34 miliar yen atau setara Rp48,7 triliun, naik secara signifikan dari tahun sebelumnya.

Kenaikan angka penjualan didorong oleh game The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom yang dibanjiri dengan pujian pada Mei. Game tersebut terjual lebih dari 10 juta kopi dalam tiga hari pertama, dan menghidupkan kembali minat pada platform game portabel itu. Konsol Switch bertema Zelda yang dirilis dengan software juga membantu meningkatkan penjualan hardware.

Pertanyaan selanjutnya untuk Nintendo adalah langkah lebih lanjut seperti apa yang akan diambil dalam beberapa bulan mendatang untuk mempertahankan dorongan tersebut. Perusahaan masih belum mengumumkan game marquee apa pun di sisa tahun fiskal hingga Maret, dan bergantung pada judul-judul yang sudah dikenal luas untuk musim belanja akhir tahun. Rival Nintendo, Sony Group Corp. dan Microsoft Corp. bersiap-siap menghadapi periode tersebut dengan suplai hardware yang cukup dan perilisan game besar yang saat ini sedang dikerjakan.