Logo Bloomberg Technoz

UBS Lepas Saham BUMI, Kantongi Dana Rp133,8 Miliar

Dinda Decembria
11 January 2026 16:00

Aktivitas penambangan PT Bumi Resources Tbk (Dok bumiresources.com)
Aktivitas penambangan PT Bumi Resources Tbk (Dok bumiresources.com)

Bloomberg Technoz, Jakarta - UBS AG London kembali melakukan penyesuaian portofolio investasinya di pasar modal Indonesia. Kali ini, UBS tercatat mengurangi kepemilikan saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) melalui aksi divestasi pada awal Januari 2026.

Berdasarkan keterbukaan informasi, UBS AG London melepas sebanyak 289,62 juta saham BUMI. 

Transaksi penjualan tersebut tercatat berlangsung pada 6 Januari 2026 dan menjadi bagian dari strategi pengelolaan aset perseroan.


Aksi divestasi itu dilakukan dengan harga pelaksanaan Rp462 per saham. Dari transaksi tersebut, UBS berhasil menghimpun dana segar senilai sekitar Rp133,8 miliar.

Seiring dengan penjualan saham tersebut, porsi kepemilikan UBS di BUMI mengalami penyusutan. Kepemilikan saham UBS kini tercatat sekitar 22,13 miliar lembar atau setara 5,96% dari total saham beredar.