Daya Ungkit Stimulus Ekonomi Pemerintah ke Saham Konsumer
Muhammad Julian Fadli
23 October 2025 15:15

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kebijakan pemerintah mengucurkan paket stimulus ekonomi tahun 2025 berhasil menyegarkan laju saham konsumen, termasuk emiten poultry. Pada perdagangan siang hari ini, Kamis (23/10/2025) saham–saham emiten ini melesat.
Saham PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) misalnya, berhasil menguat 3,15% menuju level Rp2.650/saham. Saham PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) juga melejit harga sahamnya mencapai 2,79% di level Rp7.375/saham.
Menyusul saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN), dan PT Mayora Indah Tbk (MYOR) yang berhasil menguat, dengan masing–masing mencatat penguatan 0,96% di level 5.225/saham, dan 0,45% di level Rp2.230/saham.
Mengutip riset Phintraco Sekuritas, pemerintah resmi meluncurkan kebijakan paket stimulus ekonomi tahun 2025, di mana salah satu programnya adalah melanjutkan bantuan pangan berupa penyaluran 10 Kg beras pada Oktober dan November, dengan anggaran mencapai Rp7 triliun.
“Kami menilai program ini berpotensi menjaga daya beli masyarakat sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi,” papar Phintraco, Kamis.































