Logo Bloomberg Technoz

Trump Ancam Hamas Lucuti Senjata, Pakta Damai Gaza Rawan Gagal

News
15 October 2025 07:40

Kelompok Hamas di Gaza. (Bloomberg)
Kelompok Hamas di Gaza. (Bloomberg)

Magdalena Del Valle - Bloomberg News

Bloomberg, Presiden AS Donald Trump menuntut Hamas mengembalikan jenazah para sandera dan mengancam kelompok tersebut dengan pembalasan jika tidak meletakkan senjata.

Pernyataan Trump pada Selasa ini muncul setelah Israel bersiap membatasi bantuan yang diizinkan masuk ke Gaza. Perkembangan ini mengancam gencatan senjata rapuh yang dipimpin AS, yang dirayakan Trump di wilayah tersebut hanya sehari sebelumnya.


"Jika mereka tidak melucuti senjata, kami akan melucuti senjata mereka. Mereka tahu saya tidak main-main," kata Trump kepada wartawan di Gedung Putih saat bertemu dengan Presiden Argentina.

Ketika ditanya wartawan bagaimana AS akan menyita senjata Hamas, Trump menjawab, "Saya tidak perlu menjelaskannya pada Anda." Dia mengatakan pelucutan senjata harus terjadi dalam "jangka waktu yang wajar," tanpa menjelaskan rinciannya.

Presiden AS Donald Trump pada sidang ke-80 Majelis Umum PBB di New York pada 23 September. (Michael M Santiago/Getty Images via Bloomberg)