Logo Bloomberg Technoz

Kementerian Pendidikan Inggris Tolak Pembatasan Mahasiswa Asing

News
04 June 2023 12:00

Inflasi Inggris mereda (Bloomberg)
Inflasi Inggris mereda (Bloomberg)

Jacqueline Poh -- Bloomberg News


Bloomberg, Kementerian Pendidikan Inggris menentang proposal yang diajukan oleh Kementerian Dalam Negeri untuk memangkas jumlah mahasiswa asing di negara tersebut. 

Berdasarkan laporan Telegraph, Kementerian Pendidikan mengatakan, iuran yang dibayarkan pada siswa internasional selama ini telah dan akan membantu biaya pendidikan bagi pelajar Inggris. Pembatasan jumlah mahasiswa asing hanya akan menambah jumlah pembayar pajak dan biaya kuliah yang lebih mahal bagi mahasiswa Inggris.

Berdasarkan laporan yang sama, biaya kuliah untuk siswa asing belajar di Inggris dipatok sekitar £9.250 atau sekitar Rp171,6 juta, sejak 2017.

Mulai tahun 2024, Pemerintahan Rishi Sunak memang berniat untuk melarang mahasiswa internasional, selain yang mengambil program pascasarjana, untuk membawa keluarga mereka ke Inggris. Pemerintah mengatakan ada 136.000 tanggungan mahasiswa pada 2022, atau naik dari 16.000 pada tahun 2019. Meski jumlah itu termasuk keluarga dari mahasiswa sarjana dan pascasarjana.