Dugaan Fraud eFishery Bisa Guncang Kepercayaan Investor
Pramesti Regita Cindy
06 February 2025 06:50

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kasus dugaan kecurangan finansial (fraud) yang menimpa startup akuakultur eFishery berpotensi mengguncang kepercayaan investor, terutama di sektor agritech dan fintech.
Menurut Managing Director OCBC Ventura, Darryl Ratulangi, skandal semacam ini bisa menjadi "wake-up call" bagi industri dan investor agar lebih cermat dalam menilai perusahaan rintisan sebelum berinvestasi. Dalam jangka pendek, investor diperkirakan akan lebih selektif dalam memilih startup di sektor akuakultur.
"Kalau di beberapa bulan atau satu tahun ke depan pasti investor akan lebih takut. Transaksi investasi akan lebih lama lah. Orang akan makan waktu lebih lama untuk mengenal dan mungkin untuk sementara waktu sektor-sektor yang lebih beresiko seperti aquatech atau agri atau P2P yang banyak kejadian pasti akan dihindari sementara waktu," jelas Darryl ketika ditemui di Midplaza, Jakarta, Rabu (5/2/2025).
Darryl juga menyoroti dampak yang dirasakan oleh para pendiri startup yang sebenarnya memiliki bisnis sehat di sektor tersebut. Menurutnya, kasus ini dapat membuat mereka kesulitan mendapatkan pendanaan.
"Tapi kan tadi ya sebenarnya kasihan banyak sebenarnya founder-founder yang real bisnisnya bagus, tapi ya mereka kena di sektor yang salah, jadi kena dampak," ujarnya.