Jelang Puncak Panen, Bulog Diklaim Siap Serap 3 Juta Ton Beras
Sultan Ibnu Affan
23 January 2025 12:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah memastikan akan menyerap beras hasil panen dalam negeri hingga mencapai 3 juta ton melalui Perum Bulog, sejalan dengan estimasi puncak panen raya yang diprediksi pada Maret.
Berdasarkan proyeksi Badan Pusat Statistik (BPS), puncak panen raya pada akhir kuartal I/2025 tersebut dapat mencapai hingga 5,2 juta ton.
"Bulog diminta konsentrasi untuk serap 3 juta ton setara beras," ujar Kepala Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) Arief Prasetyo Adi dalam keterangan resminya, Kamis (23/1/2025).
Arief mengatakan penugasan tersebut juga akan diputuskan dalam rapat terbatas bersama dengan Presiden Prabowo Subianto dalam waktu yang akan datang.
Selain itu, kata Arief, penugasan itu juga sebagai upaya pemerirntah untuk memperbanyak serapan dalam negeri, yang juga akan menjaga stabilitas harga di tingkat petani dan tentu Nilai Tukar Petani (NTP) menjadi baik.