DHE SDA 100% Disimpan RI Setahun, RI Tambah Devisa Rp1.469 T
Dovana Hasiana
21 January 2025 17:52

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan jumlah Devisa Hasil Ekspor Sumber Daya Alam atau DHE SDA di Indonesia bisa mencapai lebih dari US$90 miliar (atau setara Rp1.469 triliun dengan asumsi kurs saat ini) dalam setahun.
Hal tersebut bisa tercapai bila pemerintah Indonesia menetapkan dengan resmi perubahan ketentuan DHE SDA menjadi wajib penempatan sebesar 100% dengan jangka waktu satu tahun.
"Ada [hitung-hitungannya], bisa sampai di atas US$90 miliar satu tahun," ujar Airlangga saat ditemui di kantornya, Selasa (21/1/2025).
Sekadar catatan, kententuan ini mengalami perubahan dari besaran wajib penempatan DHE SDA saat ini paling sedikit 30% dengan jangka waktu 3 bulan.
Adapun, saat ini pemerintah sedang menyiapkan aturan sebagai landasan hukum perubahan ketentuan tersebut. Selain itu, pemerintah juga melakukan koordinasi ke Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan dan perbankan. Perubahan ketentuan itu juga sudah mendapatkan lampu hijau dari Presiden Prabowo Subianto.