Logo Bloomberg Technoz

Mahfud soal 40 Kementerian Prabowo: Banyak Menteri Banyak Korupsi

Mis Fransiska Dewi
08 May 2024 13:10

Cawapres no urut 3 Mahfud MD saat Sidang PHPU Pilpres 2024 di Gedung MK, Kamis (27/3/2024) (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Cawapres no urut 3 Mahfud MD saat Sidang PHPU Pilpres 2024 di Gedung MK, Kamis (27/3/2024) (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mantan calon wakil presiden Pilpres 2024 Mahfud MD menyinggung jumlah menteri di Indonesia yang semakin banyak pascapelaksanaan pemilihan umum (pemilu). 

Mahfud menilai semakin banyak menteri dalam suatu kabinet maka akan semakin banyak korupsi di dalamnya.

Pernyataan itu Mahfud sampaikan dalam seminar Pelaksanaan Pemilu 2024: Evaluasi dan Gagasan ke Depan di Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta pada Rabu (8/5/2024). 

“Menteri dulu kan [jumlahnya] 26 jadi 34 [saat ini], mau ditambah lagi. Besok pemilu yang akan datang ditambah lagi jadi 60 [menteri]. Pemilu lagi, ditambah lagi karena kolusinya semakin meluas,” kata Mahfud seperti yang disiarkan kanal YouTube Fakultas Hukum UII. 

Bahkan, Mantan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan itu membandingkan jumlah menteri di Indonesia dengan menteri di Amerika Serikat yang jumlahnya hanya 14 menteri. Menteri dikelompokkan dan di bawah menteri terdapat direktur jenderal unit.