Logo Bloomberg Technoz

Kerugian yang Dialami Gaza atas Serangan Israel Capai Rp295 T

News
03 April 2024 06:10

Warga Palestina berjalan melewati bangunan yang hancur akibat serangan Israel di Khan Younis, Gaza selatan (8/3/2024). (Ahmad Salem/Bloomberg)
Warga Palestina berjalan melewati bangunan yang hancur akibat serangan Israel di Khan Younis, Gaza selatan (8/3/2024). (Ahmad Salem/Bloomberg)

Eric Martin - Bloomberg News

Bloomberg, Serangan militer Israel di Jalur Gaza telah menghancurkan infrastruktur senilai US$18,5 miliar (Rp295 triliun), setara dengan output ekonomi selama satu tahun di wilayah Enklave tersebut dan Tepi Barat.

Hal tersebut berdasarkan sebuah laporan baru yang menguraikan dampak ekonomi yang menyedihkan dari perang Hamas.

Temuan tersebut memberikan salah satu penilaian paling rinci mengenai kehancuran yang diakibatkan oleh kampanye militer yang dilancarkan Israel beberapa hari setelah militan Hamas menyerang bagian selatan negara itu pada 7 Oktober dan menewaskan sekitar 1.200 orang. 

Menurut kementerian kesehatan yang dijalankan oleh Hamas, sekitar 32.000 orang Palestina telah tewas dalam respons tersebut.