Logo Bloomberg Technoz

Arah Deutsche Bank Hingga Goldman Sachs di Saham Prajogo Pangestu

Muhammad Julian Fadli
18 March 2024 16:45

Prajogo Pangestu. (Tangkapan layar via website barito-pacific.com)
Prajogo Pangestu. (Tangkapan layar via website barito-pacific.com)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Deutsche Bank AG. kedapatan melepas sebagian saham dari emiten Grup Barito milik Prajogo Pangestu, PT Barito Pacific Tbk (BRPT). Pada momen yang sama, giliran saham PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) yang juga diobral oleh perusahaan investasi tersebut.

Dalam laporan harian kepemilikan saham Bloomberg, Deutsche Bank AG. baru-baru ini terungkap telah menjual 1.637.345 saham BRPT. Transaksi jual berlangsung pada Maret 2024.

Usai transaksi itu, kepemilikan Deutsche Bank AG. atas saham BRPT tersisa 40.664.694 saham. Jumlah ini setara dengan 0,04% dari porsi kepemilikan Deutsche Bank AG. di saham BRPT.

Pada Maret 2024, Deutsche Bank AG. juga kedapatan melepas 1.328.800 saham TPIA. 

Menariknya, Deutsche Bank AG. bukan satu-satunya yang melepas saham TPIA. Ada perusahaan investasi asal Swedia ‘ketahuan’ menjual keseluruhan portofolio di saham milik Prajogo Pangestu. Lembaga itu adalah Lansforsakringar AB.