Logo Bloomberg Technoz

Prabowo-Gibran Raih Kemenangan ke-20 di Riau

Muhammad Fikri
14 March 2024 13:45

Pendukung menghadiri pidato kemenangan Prabowo-Gibran di Istora Senayan, Rabu (14/2/2024). (Bloomberg)
Pendukung menghadiri pidato kemenangan Prabowo-Gibran di Istora Senayan, Rabu (14/2/2024). (Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) kembali telah merampungkan rekapitulasi nasional penghitungan suara Pemilu 2024 di provinsi ke-20, yaitu Riau. Berdasarkan data KPU, Pilpres pada provinsi ini kembali dimenangkan pasangan calon (paslon) nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Sebelumnya, paslon yang didukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini sudah mencatatkan kemenangan di 19 provinsi, Rabu (13/3/2024).

"Demikian tadi pembacaan rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan presiden di provinsi Riau, saksi paslon ada catatan? cukup? maka kita sah kan ya, Bismillah Sah!" tegas Ketua KPU Hasyim Asy'ari di Kantor KPU RI, Rabu (13/3/2024).

Prabowo-Gibran unggul dengan menguasai dukungan sebanyak 1.931.113 suara. 

Keduanya lebih unggul sedikit dari Paslon nomor urut 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang mengantongi 1.400.093 suara. Sedangkan paslon nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD tertinggal jauh dengan hanya mampu mendapatkan 357.298 suara.