Logo Bloomberg Technoz

Gandeng LG, Ford Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik

Hidayat Setiaji
10 January 2023 07:34

Ilustrasi Logo Ford (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Logo Ford (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ford Motor Co akan bermitra dengan LG Energy Solutions Ltd untuk membangun pabrik baterai kendaraan listrik di Turki. Kesepakatan ini akan membuat Ford gagal bekerja sama dengan SK On Co.

Menurut sejumlah sumber yang mengetahui hal tersebut, Ford dan LG Energy Solutions berencana untuk meneken nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/Mou) dalam beberapa minggu ke depan. Kemungkinan MoU akan disepakati pada akhir Januari atau awal Februari, ungkap dua orang sumber yang meminta namanya disamarkan karena belum ada rilis ke publik.

Ford, perusahaan otomotif asal Amerika Serikat (AS), akan tetap menggandeng SK untuk proyek lain, termasuk membangun dua pabrik di AS dan peningkatan kapasitas pabrik di Hungaria. Proyek-proyek ini merupakan bagian dari target produksi 2 juta kendaraan listrik secara tahunan pada akhir 2026.

Sementara pabrik di Turki direncanakan beroperasi pada 2025 dengan kapasitas 30-45 gigawatt hour.

Sebelumnya, pemberitaan di sejumlah media menyebut Ford telah mencoret rencana pembangunan pabrik di Turki. Namun Juru Bicara Ford menyebut proyek tersebut masih akan berjalan.