Logo Bloomberg Technoz

Saham BUMN Karya Kehabisan Tenaga Dua Hari Usai Quick Count

Mis Fransiska Dewi
16 February 2024 14:20

Proyek Jalan Tol SemarangDemak PTPP. (Dok ptpp.co.id)
Proyek Jalan Tol SemarangDemak PTPP. (Dok ptpp.co.id)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mayoritas saham BUMN Karya dan anak usahanya hari ini, Jumat (16/2/2024), dilanda aksi ambil untung usai mendominasi jajaran top gainers kemarin, Kamis (15/2/2024).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), hanya saham PTPP yang masih mampu bergerak naik, meski cukup terbatas.

Sejumlah saham lain sejatinya sempat melanjutkan penguatan pada pagi ini. Namun, penguatan itu tidak bertahan lama.

Berikut pergerakan saham BUMN Karya dan anak usahanya hingga pukul 14.05.

  • ADHI turun 5,11% ke level Rp334/saham
  • PTPP naik 0,89% ke level Rp565/saham
  • WEGE turun 3,41% ke level Rp85/saham
  • PPRE turun 5% ke level Rp95/saham
  • WTON turun 1,63% ke lebel Rp121/saham
  • ADCP turun 5,56% ke level Rp51/saham

Pergerakan itu berbeda dengan posisi kemarin ketika saham BUMN karya & anak usaha mendominasi jajaran top gainers jelang penutupan perdagangan kemarin. Berikut rinciannya.

  • HUMI naik 33,96% ke level Rp71/saham
  • PPRE naik 25% ke level Rp100/saham
  • PTPP naik 23,33% ke level Rp555/saham
  • DOOH naik 22,50% ke level Rp98/saham
  • WTON naik 20,59% ke level Rp123/saham
  • MKAP naik 18,27% ke level Rp246/saham
  • ADHI naik 17,12% ke level Rp342/saham
  • WEGE naik 14,47% ke level Rp87/saham
  • MKAP naik 7,69% ke level Rp222/saham
  • JKON naik 14,94% ke level Rp100/saham