Logo Bloomberg Technoz

Media Asing Ikut Soroti Hasil Quick Count Pilpres 2024

Delia Arnindita Larasati
14 February 2024 17:10

Prabowo Subianto (Tangkapan Layar Social Media)
Prabowo Subianto (Tangkapan Layar Social Media)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Hasil penghitungan cepat (quick count) pemilihan umum 2024 sudah mulai masuk. Sejumlah media asing pun ikut menyoroti hasilnya.

Al Jazeera, organisasi media terbesar di Timur Tengah, melakukan laporan langsung (live report) terkait pemilu di Indonesia. Media tersebut menyoroti hasil quick count di mana calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dengan nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, memimpin pemungutan suara sementara sebesar 60%.

"Angka-angka tidak resmi menunjukkan Prabowo Subianto memperoleh 59,77% suara berdasarkan 23,30% surat suara yang telah dihitung di beberapa TPS di seluruh Indonesia," demikian ditulis oleh Al Jazeera.

Begitu juga dengan Straits Times, media berbahasa Inggris yang berbasis di Singapura, juga menyoroti keunggulan pasangan Prabowo-Gibran dalam quick count yang tercatat hingga pukul 16.00 waktu Singapura.

Media tersebut juga menjelaskan persyaratan seorang capres dan cawapres dapat dinyatakan menang dalam pemilu di Indonesia. Straits Times juga menjelaskan program dari masing-masing pasangan calon.