Logo Bloomberg Technoz

SVB Bangkrut, Harga Emas Melesat

News
14 March 2023 06:14

Ilustrasi Emas Batangan (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Emas Batangan (Sumber: Bloomberg)

Richard Annerquaye Abbey - Bloomberg News

Bloomberg - Harga emas dunia melompat dan mencatatkan kenaikan harga tertinggi sejak November tahun lalu. Kejatuhan Silicon Valley Bank (SVB) membuat investor mencari perlindungan di aset aman (safe haven) seperti emas.

Mengutip Bloomberg News, harga emas dunia naik 2,4%. Sepanjang bulan ini, harga emas sudah melesat 4,8%.

Kebangkrutan SVB dan pelemahan nilai tukar mata uang dolar Amerika Serikat (AS) mendukung kenaikan harga emas. Ini menjadi momen pembalikan harga, karena sebelum pekan di mana SVB jatuh, harga komoditas ini sempat anjlok 12%.

Harga sang logam mulia kini sudah di atas rata-rata 50 harian (50-day moving average/MA 50) yang artinya menandakan perubahan momentum.

Pergerakan Harga Emas Dunia (Sumber: Bloomberg)