Logo Bloomberg Technoz

Diperintahkan Stop Genosida, Israel Justru Bombardir Gaza Lagi

Rosmayanti
28 January 2024 18:00

Warga palestina menangisi rumahnya yang hancur usai serangan Israel di Maghazi, Gaza tengah, Senin (25/12/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)
Warga palestina menangisi rumahnya yang hancur usai serangan Israel di Maghazi, Gaza tengah, Senin (25/12/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saat Mahkamah Internasional (ICJ) mengeluarkan perintah agar Israel menghentikan genosida di Jalur Gaza, pasukan militer Israel masih terus melancarkan serangan ke Jalur Gaza, Palestina pada Sabtu (27/1/2024).

Sebuah laporan dari The New Arab menyatakan bahwa pasukan Israel terus membombardir Khan Younis di selatan Gaza, yang diyakini oleh Zionis sebagai tempat persembunyian para pemimpin Hamas.

Serangan itu menyebabkan ribuan orang terjebak dan dua rumah sakit utama kota nyaris lumpuh.

Bulan Sabit Merah Palestina mengatakan beberapa orang tewas dan terluka dalam serangan brutal Israel. Mereka kemudian diangkut ke Rumah Sakit Al-Amal, yang saat ini dikepung oleh militer dan menjadi sasaran tembakan artileri.

Rumah Sakit Nasser juga menjadi sasaran pengepungan dan serangan tentara Zionis. RS Nasser bahkan telah lumpuh karena kekurangan listrik.