Logo Bloomberg Technoz

Ayah Menpora yang Mau Diperiksa Kejagung Dirut Antam 2017-2019

Mis Fransiska Dewi
22 January 2024 08:30

Arie Ariotedjo. (Tangkapan Layar via Instagram @arie_ariotedjo)
Arie Ariotedjo. (Tangkapan Layar via Instagram @arie_ariotedjo)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kejaksaan Agung (Kejagung) berencana memeriksa mantan Direktur Utama PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Arie Prabowo Ariotedjo.

Rencana itu muncul sebagai upaya penelusuran terkait kasus pemufakatan jahat rekayasa transaksi jual-beli emas logam mulia Antam yang menyeret Crazy Rich Surabaya, Budi Said. 

"Semua yang ada urgensinya dengan kepentingan penyidikan pasti kita panggil, pasti kita telusuri," ujar Direktur Penyidikan Jampidsus, Kuntadi saat ditemui di Gedung Bundar Kejagung, Jumat (19/1/2024).

Profil Arie Prabowo Ariotedjo

Arie Prabowo Ariotedjo merupakan ayah dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. Dirinya menjabat sebagai Direktur Utama Antam (ANTM) pada periode 2017 hingga 2019.

Dilansir dari berbagai sumber, Arie Prabowo Ariotedjo lahir di Jakarta pada 15 Maret 1960. Ia merupakan lulusan Bachelor of Science in Civil Engineering Purdue University, West Lafayette, Indiana, AS dan  Master of Science in Civil Engineering University of Michigan.