Logo Bloomberg Technoz

Luncurkan Bank Saqu, Begini Prospek Saham Astra (ASII)

Hidayat Setiaji
20 November 2023 15:25

Logo bank saqu. (Bloomberg technoz/Mis Fransiska Dewi)
Logo bank saqu. (Bloomberg technoz/Mis Fransiska Dewi)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Saqu, bank digital baru milik PT Astra International Tbk (ASII), resmi dikenalkan hari ini. Astra kembali ke bisnis perbankan usai beberapa tahun lalu melepas kepemilikan di PT Bank Permata Tbk (BNLI).

Sepertinya pelaku pasar merespons positif langkah Astra tersebut. Terlihat dari gerak saham Astra hari ini yang melaju mulus di jalur hijau.

Pada penutupan perdagangan Sesi I, Senin (20/11/2023), saham ASII melesat 1,32% ke Rp 5.775/unit. Penguatan saham ASII jauh melampaui IHSG yang cuma naik 0,17%.

Nilai transaksi saham ASII tercatat Rp 68 miliar dengan volume 11,77 miliar unit. Saat ini kapitalisasi saham ASII ada di Rp 230,01 triliun.

Secara teknikal, saham ASII sejatinya masih bearish sehingga investor tetap perlu waspada. Terlihat dari Relative Strength Index (RSI) yang sebesar 46,79. RSI di bawah 50 menandakan suatu aset sedang di posisi bearish.