Logo Bloomberg Technoz

China Balas Dendam ke AS, Sanksi Lockheed Martin dan Raytheon

News
17 February 2023 07:51

Lockheed Martin (Sumber: Bloomberg)
Lockheed Martin (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, China memberlakukan denda dan sanksi terhadap dua perusahaan pertahanan AS di tengah eskalasi ketegangan yang terus berlanjut antara dua negara ekonomi terbesar dunia ini.

China memasukkan Lockheed Martin Corp. dan anak perusahaan Raytheon Technologies Corp. ke dalam daftar “entitas yang tidak dapat diandalkan” untuk menjual senjata ke Taiwan, kata Kementerian Perdagangan China melalui sebuah pemberitahuan pada Kamis (16/02/2023).

Menurut para pakar, seperti sanksi sebelumnya yang diumumkan terhadap perusahaan dan kontraktor pertahanan AS lainnya, tindakan ini diperkirakan tidak akan mengganggu operasi. Sanksi dan denda tersebut menargetkan anak perusahaan rudal dan pertahanan Raytheon, “yang tidak menjual apa pun ke China,” dan di saat yang sama menghambat ekspor mesin jet, peralatan navigasi, dan komponen lainnya ke negara tersebut, kata George Ferguson dari Bloomberg Intelligence.

Saham Lockheed turun 1,3% pada pukul 11:22 pagi di New York, sementara Raytheon turun 0,6%.