Logo Bloomberg Technoz

5 Kabar Pasar Paling Mencuri Perhatian, Ada Manuver Anthoni Salim

Dityasa Hanin Forddanta
12 October 2023 06:00

Karyawan duduk dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Karyawan duduk dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah kabar pasar mewarnai pergerakan perdagangan saham sepanjang hari kemarin, Rabu (11/10/2023). Mulai dari kabar manuver Anthoni Salim hingga langkah PT Waskita Karya Tbk (WSKT) untuk kembali melanjutkan proyek tolnya mendapat perhatian pasar paling banyak.

Kabar tersebut masih relevan sebagai salah satu pertimbangan keputusan investasi sepanjang perdagangan saham hari ini, Kamis (11/10/2023). Berikut 5 kabar pasar paling populer yang telah Bloomberg Technoz rangkum.

Diam-diam, Anthoni Salim Incar Tol Waskita Karya (WSKT)

Perusahaan yang dimiliki secara tidak langsung oleh Anthoni Salim membuka opsi untuk mengakuisisi aset tol BUMN Karya, PT Waskita Karya Tbk (WSKT). Ada kriteria tertentu dari perusahaan sebelum akhirnya mengeksekusi rencana akuisisi.

Organisasi Global Sebut Ada Risiko Finansial Menghantui Adaro