Logo Bloomberg Technoz

Incar Tol Waskita (WSKT), Intip Harta Kekayaan Anthoni Salim

Dityasa Hanin Forddanta
11 October 2023 12:53

Anthoni Salim, CEO Indofood dalam sebuah konferensi pers di Jepang (Dok Yuriko Nakao/Bloomberg)
Anthoni Salim, CEO Indofood dalam sebuah konferensi pers di Jepang (Dok Yuriko Nakao/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Anthoni Salim kembali mencuri perhatian. Ini setelah salah satu perusahaan di bawah kendalinya, PT Nusantara Infrastructure Tbk (META), membuka opsi untuk mengakuisisi aset tol PT Waskita Karya Tbk (WSKT).

Tidak mengherankan jika yang dibeli pemilik Grup Indofood itu adalah aset tol. Sebagai salah satu orang terkaya di Indonesia, tentu modal ekspansi anorganik berupa akuisisi tak menjadi soal.

Anthoni Salim adalah orang terkaya keenam di Indonesia, berdasarkan data Bloomberg Billionaires Index. Nilai kekayaannya mencapai US$5,68 miliar atau setara Rp88,61 triliun. Nilai ini menempatkan Anthoni Salim sebagai orang terkaya dunia urutan ke-440.

Baca juga: Incar Tol Waskita (WSKT), Intip Gurita Bisnis Anthoni Salim

Meski tidak masuk 100 besar orang terkaya dunia, tidak menutup kemungkinan, nilai itu bisa lebih besar. Pasalnya, perhitungan nilai kekayaan Bloomberg Billionaires Index berdasarkan jumlah saham tercatat.