Logo Bloomberg Technoz

Simak Pesan Prabowo ke Investor Saham Domestik dan Luar Negeri

Azura Yumna Ramadani Purnama
31 January 2026 21:57

Presiden Prabowo Subianto saat meresmikan RDMP Balikpapan. (Tangkapan Layar Youtube Setpres)
Presiden Prabowo Subianto saat meresmikan RDMP Balikpapan. (Tangkapan Layar Youtube Setpres)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Presiden Prabowo menitip pesan kepada para pelaku pasar modal Indonesia bahwa fundamental ekonomi Indonesia tetap kuat dan tangguh dan pemerintah berkomitmen pada iklim investasi yang transparan, adil dan berkelas dunia.

Hal ini disampaikan oleh Airlangga dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu (31/1/2026) merespons pengumuman Morgan Stanley Capital Internasional (MSCI) yang membuat aksi panik jual di pasar modal Indonesia pada perdagangan Rabu dan Kamis kemarin.

“Pesan Bapak Presiden untuk pasar modal, pesan Beliau saya kutip: Kepada para investor domestik, mitra internasional, dan seluruh rakyat Indonesia, fundamental ekonomi Indonesia tetap kuat dan tangguh. Pemerintah berdiri teguh di belakang pasar keuangan kita dan kami berkomitmen pada iklim investasi yang transparan, adil, dan berkelas dunia,” ungkap Airlangga.


Airlangga mengungkapkan kondisi makro ekonomi Indonesia kuat. hal ini ditunjukkan dari pertumbuhan ekonomi kuartal III-2025 yang mencapai 5,04% dan inflasi yang dalam rentan target APBN sebesar 1,5% hingga 3,5%.

Karyawan di depan layar pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (29/1/2026). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Indikator lainnya, defisit fiskal yang masih terjadi di batas 3%; rasio utang terhadap PDB masih di bawah batas 60% serta rating Indonesia yang masih investment grade yang diumumkan lembaga rating internasional.