Logo Bloomberg Technoz

Kemenperin Tunggu Balasan Purbaya Soal Insentif Otomotif

Mis Fransiska Dewi
29 January 2026 20:20

Pengunjung mungunjungi pameran otomotif GJAW 2025 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (21/11/2925). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pengunjung mungunjungi pameran otomotif GJAW 2025 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (21/11/2925). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Perindustrian masih menantikan surat balasan dari Kementerian Keuangan ihwal insentif otomotif.

Juru Bicara Kemenperin Febri Hendri Antoni Arief menuturkan kementeriannya mafhum badan fiskal perlu waktu untuk menghitung cost & benefit dari insentif yang ditunggu produksen mobil hybrid dan konvensional tersebut.

“Kita serahkan itu kepada Kemenkeu. Ya kan teman-teman lihat sendiri kan Kemenkeu beban kerjanya juga cukup tinggi saat ini,” kata Febri ditemui seusai konferensi pers rilis Indeks Kepercayaan Industri (IKI) Januari 2026, Kamis (29/1/2026). 


“Dengan tekanan fiskal yang saat ini, Kemenkeu juga mempertimbangkan banyak hal.”

Febri memastikan hingga kini Kemenperin masih terus membahan insentif otomotif tersebut. Dia berharap pembahasan terkait insentif pembelian mobil ini akan segera rampung.