Logo Bloomberg Technoz

SPBU Swasta Belum Pesan Solar ke Pertamina, ESDM Akan Fasilitasi

Azura Yumna Ramadani Purnama
23 January 2026 10:10

Pompa pengisian bahan bakar diesel atau solar./dok. Bloomberg
Pompa pengisian bahan bakar diesel atau solar./dok. Bloomberg

Bloomberg Technoz, Jakarta – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan hingga saat ini operator stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) swasta masih belum memesan solar atau diesel atau gasoil ke PT Pertamina (Persero).

Mulai tahun ini, padahal, badan usaha (BU) hilir migas swasta sudah tidak dapat mengimpor BBM jenis solar gegara Kementerian ESDM kukuh menyetop impor solar dengan tidak memberikan rekomendasi kuota impor.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM Laode Sulaeman mengungkapkan kementerian akan memfasilitasi operator SPBU swasta dan Pertamina untuk melakukan negosiasi jual–beli solar.


Hal tersebut, lanjut Laode, ditempuh Kementerian ESDM sebagaimana yang dilakukan dalam proses jual–beli base fuel atau BBM dasaran untuk bensin antara SPBU swasta dengan Pertamina.

“[Operator SPBU] yang ada swasta meminta saya tetap memfasilitasi dulu. Kita sudah suruh bersurat ya, jadi masih diperlukan rapat lagi. Swasta sama Pertamina saya pertemukan kembali,” kata Laode saat ditemui di Kompleks Parlemen, Kamis (22/1/2026).

Seorang petugas mengisi bahan bakar jerigen dengan solar di SPBU PT Pertamina di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan./Bolomberg-Dimas Ardian