Trump Tegaskan Tak Akan Maju sebagai Cawapres di Pemilu AS 2028
News
27 October 2025 18:00

Josh Wingrove - Bloomberg News
Bloomberg, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menegaskan bahwa ia tidak akan mencalonkan diri sebagai wakil presiden dalam pemilihan umum 2028, di tengah dorongan sebagian pendukungnya yang berupaya mencari celah untuk menghindari larangan konstitusi terhadap presiden yang menjabat lebih dari dua periode.
“Itu terlalu konyol,” kata Trump kepada para wartawan di dalam pesawat kepresidenan Air Force One pada Senin (27/10), ketika ditanya apakah ia mempertimbangkan kemungkinan tersebut.
Sejumlah pendukung Trump sebelumnya mewacanakan skenario di mana kandidat lain mencalonkan diri sebagai presiden dengan menunjuk Trump sebagai calon wakilnya. Setelah menang, kandidat tersebut disebut akan segera mengundurkan diri, sehingga Trump bisa kembali menjabat sebagai presiden.
Trump sendiri sejauh ini belum sepenuhnya menutup kemungkinan untuk mencalonkan diri kembali sebagai presiden, meskipun hal itu jelas bertentangan dengan konstitusi AS.






























