Meta Platforms dan perusahaan teknologi besar lainnya, termasuk Alphabet Inc. dan Microsoft Corp., mengandalkan bisnis inti mereka untuk membiayai upaya merekrut talenta AI yang mahal dan membangun pusat data, dengan menambah miliaran dolar ke rencana pengeluaran mereka, didukung sepenuhnya oleh Wall Street.
Meta menaikkan batas bawah perkiraan pengeluaran modalnya untuk tahun 2025, sambil turut memberikan gambaran awal tentang pengeluaran untuk tahun 2026. Meta mengatakan biaya akan terus tumbuh dengan laju yang lebih cepat tahun depan — terutama karena fokus pada kebutuhan infrastruktur AI dan talenta teknis khusus yang dapat mengoptimalkan modelnya.
Strategi ini hanya akan berhasil bagi Meta jika perusahaan terus menghasilkan uang dari iklan. Sejauh ini, hal itu terjadi. Pendapatan kuartal saat ini Meta diperkirakan mencapai US$47,5 miliar hingga US$50,5 miliar, kata Meta. Titik tengah rentang tersebut melebihi perkiraan rata-rata analis sebesar US$46,2 miliar, menurut data yang dikumpulkan oleh Bloomberg.
Bisnis iklan, kata Mark Zuckerberg selaku Chief Executive Officer (CEO), sudah menghasilkan pendapatan yang “signifikan” dari fitur AI generatif baru. “Dalam hal iklan, kinerja kuat pada kuartal ini sebagian besar berkat AI yang meningkatkan efisiensi dan keuntungan di seluruh sistem iklan kami,” ucap dia.
Meta “sangat sukses” pada kuartal ini, sebagian karena peningkatan artificial intelligence (AI) memungkinkan perusahaan untuk menaikkan harga rata-rata iklan mereka, kata Matt Britzman, analis ekuitas di Hargreaves Lansdown, dalam sebuah email. “Semua pengeluaran ini menambah beberapa risiko jangka pendek terhadap laba bersih, tetapi Meta tampaknya akan menjadi pemenang jelas di ruang AI dalam jangka panjang.”
Saham Meta naik 19% sejauh ini tahun ini sebelum laporan Rabu.
Apa yang didapat Mark Zuckerberg dipakai lagi untuk membangun pusat data baru dan menarik peneliti AI terkemuka dengan paket kompensasi senilai ratusan juta dolar, seperti dilaporkan Bloomberg.
Perusahaan baru-baru ini merestrukturisasi divisi AI internalnya, kini disebut Meta Superintelligence Labs, dalam upaya membangun kemampuan AI setara manusia dan menerapkan teknologi tersebut di seluruh produknya. Tim ini dipimpin oleh Alexandr Wang, mantan CEO perusahaan data labeling Scale AI, yang bergabung dengan Meta pada Juni setelah Mark Zuckerberg membayar US$14,3 miliar untuk 49% saham perusahaan.
Wall Street sebelumnya lebih skeptis terhadap taruhan besar Mark Zuckerberg pada teknologi baru. Ia mengganti nama perusahaan menjadi Meta setelah konsep “metaverse,” yaitu gagasan bahwa orang akan bekerja dan bersosialisasi di dunia virtual dengan bantuan headset. Visi tersebut lambat untuk terwujud.
Pada saat yang sama, divisi hardware Meta menjadi sorotan karena terus merugi selama bertahun-tahun. Pada kuartal kedua, Reality Labs menghasilkan pendapatan sebesar US$370 juta — kurang dari perkiraan analis sebesar US$386 juta — dengan kerugian operasional sebesar US$4,5 miliar. Meskipun perusahaan menjual lebih banyak kacamata pintar, penjualan headset Quest mengalami penurunan.
AI berbeda, karena pesaing Meta juga membuat keputusan serupa. Minggu lalu, Alphabet menaikkan perkiraan pengeluaran modal tahunannya menjadi US$85 miliar karena peningkatan pengeluaran AI. Di Microsoft, Chief Financial Officer Amy Hood mengatakan perusahaan akan menghabiskan lebih dari US$30 miliar pada kuartal ini, yang setidaknya 50% lebih tinggi dari pengeluaran pada periode yang sama tahun lalu.
“Dalam beberapa hal, perlombaan ini secara historis mirip dengan perlombaan untuk PC, browser web, mesin pencari, dan smartphone,” Mike Proulx, seorang analis di Forrester, menulis dalam sebuah catatan. “Namun, perbedaan besarnya adalah perlombaan ini berlangsung jauh lebih cepat karena AI — hal yang sedang dikejar oleh Meta dan lainnya — membantu mempercepat dirinya sendiri.”
Proulx menambahkan bahwa untuk memenangkan perlombaan AI, perusahaan harus menggali “kantong dalam” mereka.
(bbn)































