Logo Bloomberg Technoz

Prabowo: Potong Anggaran Program Tak Jelas ke 20 Proyek Strategis

Dovana Hasiana
14 February 2025 15:05

Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto. (Dok: Bloomberg)
Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Di acara internasional di hadapan pemimpin dunia lain, Presiden Prabowo Subianto memamerkan bahwa Indonesia sedang menghemat lebih dari US$20 miliar, atau setara Rp325 triliun asumsi kurs saat ini, melalui pengelolaan anggaran yang cermat.

Menurut Prabowo, penghematan ini dilakukan dengan realokasi anggaran pada proyek yang tidak memiliki strategi jelas. Nantinya, penghematan akan digunakan untuk mendanai 20 proyek strategis bernilai miliaran dolar yang dinilai nakan memberikan transformasi pada Tanah Air.

Prabowo mengatakan proyek tersebut antara lain investasi pada hilirisasi nikel, bauksit, tembaga, dan industri mineral penting lainnya.

"Melalui pengelolaan dana negara yang cermat, kami telah menghemat lebih dari US$20 miliar, setara dengan sekitar 10% dari anggaran tahunan kami (APBN 2025 Rp3.621 triliun)," ujar Prabowo dalam World Governments Summit, dikutip Jumat (14/2/2025).

Pada saat yang sama, Prabowo mengatakan, Indonesia tengah mengembangkan industri petrokimia yang substansial serta pusat data kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) besar-besaran.