Kalender Ekonomi Sepekan: NFP Jadi Fokus Kala Perang Tarif Panas
Ruisa Khoiriyah
03 February 2025 07:10

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pekan ini sudah cukup panas didahului oleh peningkatan ketegangan geopolitik global, menandai Perang Dagang 2.0 yang digelorakan oleh Presiden AS Donald Trump, benar-benar dimulai.
Vonis tarif impor Trump pada beberapa negara yakni China, Meksiko dan Kanada, juga sebelumnya Kolombia, menuai aksi balasan dari negara-negara tersebut dan menempatkan ketegangan serta ketidakpastian yang makin tajam dalam pentas perdagangan global.
Dengan lanskap ketegangan geopolitik yang kian tinggi, kalender ekonomi pekan ini sejatinya juga padat oleh berbagai jadwal rilis berbagai data ekonomi penting yang menentukan prospek kebijakan ekonomi ke depan.
Dari Negeri Paman Sam, setelah pekan lalu telah dirilis laporan pengeluaran dan belanja pribadi, telah dirilis berikut angka inflasi yang sangat dicermati, pekan ini akan ada laporan pekerjaan AS yang juga menentukan arah kebijakan moneter ke depan.
Sejumlah pejabat Federal Reserve juga dijadwalkan menghadiri dan bicara di berbagai forum sepanjang pekan ini. Komentar mereka akan dinanti sebagai bagian dari upaya pasar mencari petunjuk arah kebijakan bunga ke depan.