Trump Rencanakan Tarif pada Semikonduktor dan Farmasi Asing
News
28 January 2025 08:40

Stephanie Lai dan Billy House - Bloomberg News
Bloomberg, Presiden AS Donald Trump mengumumkan rencana untuk segera memberlakukan tarif pada produk farmasi, semikonduktor, dan logam impor. Ia juga menyebut kemajuan perusahaan kecerdasan buatan (AI) asal China, DeepSeek, sebagai "hal yang positif" saat berbicara di hadapan anggota DPR dari Partai Republik pada Senin (27/01/2025).
"Dalam waktu dekat, kami akan memberlakukan tarif pada produksi cip komputer, semikonduktor, dan farmasi dari luar negeri untuk mengembalikan produksi barang-barang penting ini ke Amerika Serikat," ujar Trump di hadapan anggota Partai Republik di resor miliknya, Doral, di Miami.
Trump juga menyatakan rencana untuk menerapkan tarif pada baja, aluminium, dan tembaga. Pernyataan ini memberikan gambaran lebih rinci tentang rezim tarif yang telah dirancangnya sejak menjabat. Sebelumnya, Trump telah berjanji akan mengenakan tarif tetap pada Kanada, Meksiko, dan China sebelum akhir pekan ini.
Rencana tarif pada semikonduktor muncul hanya beberapa jam setelah pasar terguncang oleh kekhawatiran investor terhadap startup AI asal China, DeepSeek. Kekhawatiran ini menghapus miliaran dolar dari nilai pasar Nvidia Corp. Trump berpendapat bahwa tarif ini akan membantu mempertahankan dan mengembangkan manufaktur cip canggih di AS, berbeda dengan program subsidi yang diusung mantan Presiden Joe Biden.