Logo Bloomberg Technoz

BPS: Angka Pengangguran di Banten Paling Tinggi se-Indonesia

Krizia Putri Kinanti
05 May 2023 10:40

Ilustrasi pengangguran (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi pengangguran (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis daftar daerah dengan pengangguran terbanyak di Indonesia per Februari 2023. Dari daftar tersebut tercatat provinsi Banten berada di urutan pertama.

BPS mencatat Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) per Februari mencapai 5,45%. Jika dirinci, ada 7,99 juta penduduk Indonesia masih menganggur yang tersebar di seluruh wilayah.

Berdasarkan jenis kelamin, BPS mencatat pada Februari 2023, TPT laki-laki sebesar 5,83 persen, lebih tinggi dibanding TPT perempuan yang sebesar 4,86%. TPT laki-laki dan perempuan mengalami penurunan, masing-masing sebesar 0,48% poin dan 0,23% poin jika dibandingkan Februari 2022.

Lebih lanjut jika dilihat berdasarkan kelompok umur, penduduk berusia 15-24 tahun tercatat dalam kategori TPT sebesar 16,46% pada tahun ini. 

Untuk daerah dengan pengangguran terbanyak di Indonesia, BPS membaginya berdasarkan provinsi. Berikut 10 daerah atau provinsi dengan pengangguran tertinggi di Indonesia per Februari 2023:

  1. Banten (7,97 %)
  2. Jawa Barat (7,89%)
  3. Kepulauan Riau (7,61%)
  4. DKI Jakarta (7.57%)
  5. Kalimantan Timur (6.37%)
  6. Sulawesi Utara (6.19%)
  7. Maluku (6.08%)
  8. Sumatera Barat (5.90%)
  9. Aceh (5.75%)
  10. Papua Barat (5.53%)