Logo Bloomberg Technoz

Pola komunikasi eufemisme jadi cara para eksekutif menyampaikan rencana PHK ini, dengan tujuan menghindari kejujuran kepada karyawan mereka.

Narasi PHK menjadi menjadi lebih halus dengan bahasa-bahasa pengurangan karyawan, penyesuaian ukuran tim, dan pemotongan dalam keadaan genting.

Profesor dari Harvard Business School, Sandra Sucher, mengatakan bahwa bahasa yang halus adalah hasil dari “pelepasan moral”. Ini semacam upaya pelaku kejahatan untuk merasionalisasi dan melunakkan tindakan mereka.

Meski begitu maknanya akan sama pada akhirnya  bagi pekerja: Mereka kehilangan pekerjaan mereka.  

“Fakta bahwa Anda menyebutnya perampingan atau perubahan organisasi - yang mungkin saja memang benar - tidak berarti bahwa pekerja tidak akan merasakan sesuatu sebagai akibat dari apa yang Anda lakukan,” kata Sucher.

Perusahaan teknologi melakukan PHK. (Sumber: Bloomberg)

Leksikon menggambarkan PHK secara halus menjadi lebih umum pada akhir 1980-an dan 1990-an. Kala itu pemutusan hubungan kerja menjadi hal yang biasa, menurut Sucher. Sebelumnya, PHK lebih jarang terjadi, dan sebagian besar disebabkan oleh perusahaan yang menutup pabriknya di sebuah kota.

Pada awal Desember, Spotify Technology SA memilih istilah “ukuran yang lebih pas” dalam suratnya yang mengumumkan PHK.

Pernyataan Citigroup Inc pada bulan November merujuk pada “penyederhanaan model operasi” guna menyampaikan rencananya untuk memangkas 20.000 pekerjaan.

Periode PHK beberapa perusahaan startup dan teknologi besar. (Dok: Layoffs.fyi)

Di Meta Platforms Inc, Mark Zuckerberg merujuk pada “perubahan organisasi” dalam sebuah memo panjang, yang mencakup serangkaian pergeseran personil di perusahaan, termasuk PHK.

Para eksekutif percaya bahwa bahasa yang tidak jelas seperti ini dapat menenangkan para pekerja, menurut profesor Stanford Graduate School of Business, Robert Sutton. Dia menyebut bahasa “membius” sebagai “jargon monoksida.” 

“Mereka sepertinya percaya bahwa jika mereka menggunakan bahasa yang lebih samar dan tidak terlalu emosional, orang-orang tidak akan marah,” kata Sutton. Namun efek sebaliknya, hal itu justru memiliki efek sebaliknya, katanya.

Badai PHK di industri teknologi menembus 100.000 karyawan

Pergeseran umum dari kata “pemecatan” kemungkinan besar disebabkan oleh stigma yang terkait dengannya, menurut Wayne Cascio, seorang profesor di CU Denver Business School.

“PHK” digunakan untuk menggambarkan pemecatan tanpa alasan, sementara “pemecatan” era kini, biasanya sebagai tanggapan atas pelanggaran aturan perusahaan.

Sinonim dari PHK tidak sepenuhnya tanpa tujuan. Itu memiliki perbedaan dalam hal tingkat kehalusan makna potensial yang membantu perusahaan memilah langkah selanjutnya.

“Penyederhanaan” bisa berarti orang akan dipecat, atau perusahaan mengurangi rapat. “Restrukturisasi,” di sisi lain, juga bisa berarti seorang karyawan akan pindah departemen.

“Cuti” menjadi sesuatu yang sama sekali berbeda, yang memungkinkan karyawan untuk kembali bekerja setelah cuti tanpa bayaran.

“Rightsizing” sengaja dibuat samar-samar agar perusahaan memiliki ruang untuk mengubah rencananya, menurut Cascio. 

Penyusunan kalimat juga bisa berbeda-beda di setiap wilayah, menurut Sucher. Ia menambahkan bahwa “pengurangan tenaga kerja” lebih umum digunakan di Eropa. 

Secara umum, ada cara yang baik untuk mengumumkan PHK, dan itu tidak dilakukan secara halus. Para pemimpin perusahaan harus bertanggung jawab atas hilangnya pekerjaan, kata para ahli. Utamanya karena pasca pandemi memilih jalur pekerjaan baru, merekrut karyawan secara berlebihan.

“"Anda harus mengakui fakta bahwa Anda telah melakukan sesuatu yang Anda pahami telah merugikan kehidupan mereka secara langsung,” kata Sucher.

Infografis Daftar Perusahaan Raksasa yang PHK Karyawan (Infografis/Bloomberg Technoz)

(bbn)

No more pages