Logo Bloomberg Technoz

Saham GOTO Lompat ke Rp91/Saham Meski Merugi Usai Lepas Tokopedia

Muhammad Julian Fadli
01 February 2024 09:29

Grup GOTO dengan berbagai unit bisnis, dari layanan perbankan, fintech, e-commerce hingga logistik. (Dok: Bloomberg)
Grup GOTO dengan berbagai unit bisnis, dari layanan perbankan, fintech, e-commerce hingga logistik. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT GoTo GoJek Tokopedia Tbk (GOTO) menguat usai mengumumkan peresmian divestasi Tokopedia dan efeknya terhadap kinerja keuangan.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham GOTO lompat 3 poin atau setara 3,41% ke level Rp91/saham hingga pukul 9.19, Kamis (1/2/2024).

Tanda-tanda penguatan sudah terlihat sejak pembukaan pagi ini saat saham GOTO dibuka langsung ke level Rp91/saham dari posisi sebelumnya di Rp88/saham.

Saham GOTO sempat menyentuh level terendah Rp90/saham sejak pagi ini. Sedang level tertingginya ada di Rp92/saham.

Nilai transaksi saham GOTO sejauh ini mencapai Rp111,62 miliar dengan volume transaksi sebesar 1,23 miliar saham. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 6.484 kali.