Logo Bloomberg Technoz

Penyebab dan Tips Pencegahan Penyakit Tifus

Dinda Decembria
16 January 2024 11:40

Ilustrasi pelayanan kesehatan di rumah sakit. (Envato/halfpoint)
Ilustrasi pelayanan kesehatan di rumah sakit. (Envato/halfpoint)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tifus merupakan penyakit yang berasal dari kuman. Kuman penyebab penyakit ini bernama Salmonella Thypi.

Menurut dokter penyakit dalam Dr. Aru Ariadno, kuman yang menyebabkan timbulnya penyakit tifus tersebut ada di makanan atau air yg tercemar.

“Penularannya melalui makanan dan minuman yang ada kuman ini. Kuman ini merupakan kuman yang cukup banyak di daerah tropis terutama di Indonesia. Setelah kuman ini masuk ke dalam tubuh maka kuman ini akan bersarang di saluran cerna terutama di kantung empedu,” ujar Dr. Aru saat berbincang, Selasa (16/1/2024).

Dr. Aru mengatakan di Indonesia tifus atau thypoid merupakan penyakit endemik sehingga penularannya sangat luas. Ada beberapa orang yg menjadi pembawa penyakit tanpa menimbulkan gejala bagi orang yg ada kuman tersebut di badannya.

“Orang yang menjadi pembawa ini secara data tidak diketahui seperti fenomena gunung es. Terkadang orang ini merupakan sumber penularan tifus bila orang tersebut buang air besar sembarangan atau didekat sumber air dan mencemari sumber air,” kata Dr. Aru.

Pencegahan Tifus