Logo Bloomberg Technoz

Besok, Presiden Jokowi Akan Lantik Panglima TNI Agus Subiyanto

Pramesti Regita Cindy
21 November 2023 13:50

Jenderal Agus Subiyanto menggantikan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI. (Dok. TNI)
Jenderal Agus Subiyanto menggantikan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI. (Dok. TNI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI di Istana Negara, pukul 10.00 WIB, Rabu (22/11/2023). Pelantikan langsung digelar usai Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyetujui laporan Komisi I bahwa mantan Pangdam Siliwangi tersebut lulus dari uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test pekan lalu.

"Besok, Jam 10 [pagi] oleh presiden," kata Agus usai mengikuti Rapat Paripurna di DPR, Selasa (21/11/2023).

Dalam rapat paripurna, seluruh fraksi DPR memang tak mengajukan catatan atau penolakan terhadap sosok Agus Subiyanto. Ketua DPR yang memimpin rapat pun langsung mengetok palu sidang usai menanyakan apakah ada fraksi atau anggota parlemen yang menolak Agus menggantikan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI.

Persetujuan DPR dan keputusan pelantikan Jokowi berarti mempercepat Yudo Margono untuk menyerahkan tongkat pimpinan tertinggi TNI kepada Agus. Padahal, Yudo baru akan memasuki usia 58 tahun atau pensiun pada 26 November mendatang. Masih tersisa empat hari.

Proses pengajuan Agus sebagai Panglima TNI sendiri sebenarnya menjadi sorotan dan pembicaraan. Jokowi hanya mengajukan nama Agus meski sebenarnya bisa mengusulkan tiga nama kepada DPR, 30 Oktober 2023. Padahal, belum sampai satu pekan, Agus dilantik Jokowi sebagai KSAD menggantikan Jenderal Dudung Abdurahman (25/11/2023).