Logo Bloomberg Technoz

Northern Arc Kucurkan Rp1,5 T Bangun Perusahaan Investasi Green

News
03 October 2023 18:30

Kincir angin ilustrasi green energy
Kincir angin ilustrasi green energy

Saikat Das - Bloomberg News

Bloomberg, Northern Arc Investments, sebuah manajer investasi kredit swasta di India, berencana meluncurkan fund sebesar US$100 juta atau setara Rp1,5 triliun, dengan tujuan mencari peluang investasi dalam perusahaan-perusahaan ramah lingkungan di negara tersebut.

CEO unit tersebut, Ravi Vukkadala, mengatakan dalam sebuah wawancara baru-baru ini, anak perusahaan Northern Arc Capital itu telah memulai rangkaian promosi global guna mengumpulkan dana investor untuk perusahaan investasi swasta dalam mata uang asing pertamanya. Fund tersebut kemungkinan akan diluncurkan pada Desember. 

Inisiatif Northern Arc Capital ini, yang merupakan salah satu investor kredit terbesar di India dan didukung oleh LeapFrog Investments Ltd, mencerminkan meningkatnya minat India terhadap investasi ramah lingkungan. Indeks MSCI India ESG Leaders telah naik sebesar 3,3% sepanjang tahun ini, mengikuti kinerja positif pasar saham yang lebih luas di negara tersebut.

Masuknya Northern Arc Investments ke dalam fund berdenominasi dolar khususnya ditujukan untuk menarik lebih banyak investor asing, guna membeli instrumen utang dalam negeri. Vukkadala mengatakan panel tenaga surya di atap, mobil listrik, dan pertukaran baterai adalah beberapa sektor yang akan menjadi target utama perusahaan investasi ini.