Logo Bloomberg Technoz

Sesuai Prediksi, Inflasi di Eropa Melambat

News
19 September 2023 20:15

Inflasi Spanyol meningkat tak terduga pada Januari (Bloomberg)
Inflasi Spanyol meningkat tak terduga pada Januari (Bloomberg)

Zoe Schneeweiss - Bloomberg News

Bloomberg, Inflasi di zona eropa melambat sejak bulan lalu sesuai dengan data yang telah direvisi. Hal tersebut mendukung pernyataan pejabat Bank Sentral Eropa bahwa tidak diperlukan kenaikan suku bunga lebih lanjut.

Harga konsumen naik 5,2% pada bulan Agustus, turun dari pembacaan awal sebesar 5,3%, sesuai dengan angka bulan Juli. Inflasi inti yang tidak termasuk elemen-elemen yang volatile, seperti makanan dan energi dan indikator utama bagi pembuat kebijakan yang dikonfimarsi tetap pada 5,3%.

Indeks inflasi di zona Eropa. (Sumber: Bloomberg)

ECB telah menaikkan biaya pinjaman untuk kesepuluh kalinya secara berturut-turut pada pekan lalu. Mendorong suku bunga deposito mencapai rekor 4%, hal yang dianggap oleh para investor sebagai langkah terakhir dalam siklus ketat ini.

Wakil Presiden ECB, Luis de Guindos, Madis Muller dari Estonia, dan Peter Kazimir dari Slovakia menyatakan  setuju dengan hal ini. Namun, Presiden Christine Lagarde telah menentang asumsi-asumsi tersebut. Pejabat-pejabat lain yang lebih bersikap hawkish, termasuk Robert Holzmann dari Austria, Martins Kazaks dari Latvia, dan Bostjan Vasle dari Slovenia.