Logo Bloomberg Technoz

Pertamina Geothermal Bantah Akan Akuisisi PLTP Sorik Marapi

Sultan Ibnu Affan
09 September 2023 15:00

Sumur bor produksi KMJ 56 yang dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energy di Garut, Rabu (17/5/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Sumur bor produksi KMJ 56 yang dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energy di Garut, Rabu (17/5/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. (PGEO) membatah rumor akan mengakuisisi salah satu unit panas bumi milik KS Orka Renewable Pte. Ltd. dengan nilai mencapai US$1 miliar (sekitar Rp15,38 triliun).

Manager Corporate Communication & Stakeholder Management Pertamina Geothermal Energy Muhammad Taufik mengatakan sampai saat tidak tidak ada kesepakatan antara perseroan dengan PT Sorik Marapi Geothermal Power.

“Terkait dengan informasi dan pemberitaan akuisisi PT Sorik Marapi Geothermal Power oleh Pertamina Geothermal Energy Tbk., sampai saat ini kami belum ada informasi mengenai hal tersebut. Terima kasih,” ujarnya saat dimintai konfirmasi oleh Bloomberg Technoz, Sabtu (9/9/20023).

Sebelumnya, berbagai kabar di media Singapura menyebut PGEO sedang dalam negosiasi tahap lanjut untuk membeli pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Sorik Marapi milik KS Orka, dengan target kesepakatan sebelum akhir tahun ini.

Menurut para sumber anonim yang mengeklaim mengetahui isu tersebut, KS Orka diketahui menunjuk Bank DBS awal tahun ini untuk menjajaki peluang menjual pembangkit Sorik Marapi, yang berlokasi di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatra Utara dengan kapasitas 240 MW.