Masih Panas Soal MSCI, Goldman Sachs Berikan Tekanan Tambahan
Muhammad Julian Fadli
29 January 2026 09:35

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pelemahan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan pagi hari ini bertambah dalam. IHSG amblas 7,52% ke level 7.695 pada Kamis (29/1/2026).
Transaksi perdagangan saham yang didominasi penjualan mencapai 11,31 miliar saham dengan nilai transaksi Rp9,5 triliun. Frekuensi yang terjadi sebanyak 745 ribu kali diperjualbelikan.
Hanya ada 39 saham yang menguat. Sedang sebanyak 642 saham melemah dan 29 saham lainnya tidak bergerak.
Sepanjang perdagangan hari ini IHSG lebih–lebih lagi terjerembab ke zona merah, dengan tekanan jual yang amat deras, rentang perdagangan terjadi pada area level 8.049,06 sampai dengan terlemahnya hingga menyentuh 7.682,2.
Berdasarkan data Bloomberg, IHSG mencatat penurunan terdalam nomor satu di ASEAN, dan Asia, sama berlanjut seperti hari kemarin.




























