Logo Bloomberg Technoz

Dugaan Manipulasi Lapkeu, Ada Kemungkinan WIKA & WSKT Restatement

Sultan Ibnu Affan
28 June 2023 14:30

Karyawan melhat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Karyawan melhat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) masih menunggu laporan perkembangan terkait dengan dugaan manipulasi laporan keuangan kedua emiten perusahaan BUMN yakni PT Waskita Karya Tbk (WSKT) dan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).

"Kami masih tunggu perkembangannya, sehingga publik dapat informasi yang valid, kalau ada investigasi sedang berlangsung, atau belum ada investigasinya. Kita tunggu perkembangannya," kata Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna, Rabu (28/6).

Imbas hal tersebut, BEI sendiri juga telah memanggil jajaran manajemen WIKA dan WSKT. Namun, ia belum bisa mengungkapkan hasil penelaahan, khususnya soal dugaan manipulasi laporan keuangan.

Nyoman juga mengatatakan bahwa tidak menutup kemungkinan laporan keuangan WSKT akan disajikan kembali atau restatement karena kondisi yang tidak sesuai fakta. 

Belakangan, kedua emiten pelat merah tersebut diduga telah melakukan manipulasi terhadap laporan keuangan perusahaannya.