Logo Bloomberg Technoz

Lonjakan transaksi tentu terjadi pada pre closing, Rabu kemarin. Saham GOTO yang hari itu lebih banyak berada di zona merah, pada pukul 16.00 WIB loncat 35% ke level Rp147 triliun. Ini merupakan yang tertinggi sejak 30 November 2022.

Terjadi akumulasi beli dari investor yang sangat tinggi. Investor asing tercatat membukukan net buy Rp3,09 triliun. Nilai transaksi GOTO pada Rabu mencapai Rp6,44 triliun, dengan sejumlah 45,94 miliar saham.

Volume transaksi GOTO ini di luar kebiasaan, atau naik 3x lipat dibandingkan hari biasanya. Sedangkan pekan ini volume perdagangan GOTO 82,11 miliar.

GOTO pekan ini juga tercatat menjadi saham dengan kenaikan harga paling tinggi, 43 poin (41,35%) dari posisi Rp104 menjadi Rp147. Posisi GOTO mengalahkan Pollux Properties Indonesia Tbk (POLL) 35,85%, Pudjiadi Prestige Tbk (PUDP) 33,33%, Nusantara Almazia Tbk (NZIA) 30,92%, dan Cashlez Worldwide Indonesia Tbk (CASH) 30,16%, pada posisi lima besar.

(wep/frg)

No more pages