Logo Bloomberg Technoz

RUU Plafon Utang AS Lolos untuk Voting di DPR, Tapi Belum Selesai

News
01 June 2023 07:20

Gedung DPR AS (Sumber: Bloomberg)
Gedung DPR AS (Sumber: Bloomberg)

Erik Wasson dan Billy House - Bloomberg News

Bloomberg, Kesepakatan dalam RUU soal plafon utang Amerika Serikat (AS) yang dibuat oleh Presiden Joe Biden dan Ketua DPR Kevin McCarthy untuk hindari gagal bayar telah lolos melewati rintangan besar pertama, yaitu jalan menuju voting di DPR.

Voting untuk kebijakan ini akan rapung Rabu malam waktu AS di DPR menyusul semakin dekatnya tenggat waktu 5 Juni untuk mencegah gagal bayar utang negara itu terjadi.

DPR AS memilih dengan perbandingan suara 241 ya dan 187 tidak untuk proses pengambilan suara. McCarthy membutuhkan suara dari Partai Demokrat untuk mengimbangi 29 suara “tidak” dari Partai Republik, yang menggarisbawahi adanya perpecahan di dalam partainya sendiri atas undang-undang tersebut.

Biden, McCarthy, dan para pembantu mereka telah bekerja melalui telepon sejak menyelesaikan kesepakatan itu Sabtu malam lalu untuk membangun koalisi moderat yang cukup besar untuk mengumpulkan 218 suara yang diperlukan untuk aturan itu bisa lolos.