Logo Bloomberg Technoz

IAEA: Tak Ada Kenaikan Radiasi di Natanz Usai Serangan Israel

News
13 June 2025 15:20

Siatuasi serangan Israel ke Iran di Teheran. (Tangkapan Layar video Bloomberg)
Siatuasi serangan Israel ke Iran di Teheran. (Tangkapan Layar video Bloomberg)

Jonathan Tirone - Bloomberg News

Bloomberg, Badan pengawas nuklir Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyatakan tidak ada indikasi peningkatan tingkat radiasi di situs pengayaan uranium utama Iran, sebuah tanda awal bahwa serangan Israel belum berhasil menembus lapisan pelindung yang menjaga cadangan nuklir Republik Islam tersebut.

Pihak berwenang Iran memberi tahu Badan Energi Atom Internasional (IAEA) bahwa mereka tidak mendeteksi adanya peningkatan dosis radiasi di fasilitas Natanz, yang terletak sekitar 300 kilometer di selatan Teheran. Otoritas juga menyebutkan bahwa Israel tidak melancarkan serangan ke pembangkit listrik tenaga nuklir Bushehr yang berada di pesisir Teluk Persia.


Direktur Jenderal IAEA Rafael Mariano Grossi mengatakan bahwa situs pengayaan berlapis pertahanan ketat milik Iran di Fordow, yang berada 200 kilometer selatan Teheran, maupun fasilitas konversi uranium yang berjarak 400 kilometer dari ibu kota, tidak terkena serangan Israel. Grossi dijadwalkan menyampaikan laporan kepada Dewan Gubernur IAEA di Wina pada Jumat ini, dalam pertemuan yang membahas program nuklir Iran.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu sebelumnya menegaskan bahwa serangan "akan terus berlanjut selama diperlukan untuk menghilangkan ancaman ini."